Dukung Infrastruktur Pipik Taupik Pantau Rekonstruksi Jalan Provinsi Tasikmalaya

 


Tasikmalaya, Karawangexpres  — Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Daerah Pemilihan (Dapil) X yang meliputi Kabupaten Karawang dan Kabupaten Purwakarta, Pipik Taupik Ismail, melakukan peninjauan langsung ke lokasi proyek rekonstruksi jalan provinsi yang berada di Jalan Mangkubumi, Tasikmalaya, Senin (13/10).


Peninjauan ini dilakukan dalam rangka menjalankan fungsi pengawasan terhadap pelaksanaan pembangunan infrastruktur di wilayah kerja UPTD Pengelolaan Jalan dan Jembatan Wilayah Pelayanan V Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Provinsi Jawa Barat.


Didampingi oleh jajaran teknis dari UPTD terkait, Pipik Taupik Ismail menyoroti pentingnya kualitas dan ketepatan waktu dalam pelaksanaan proyek rekonstruksi ini, mengingat ruas jalan Mangkubumi merupakan salah satu jalur vital yang menghubungkan beberapa wilayah strategis di Priangan Timur.


Pembangunan infrastruktur jalan ini sangat penting bagi kelancaran arus barang dan orang, tidak hanya untuk warga Tasikmalaya, tetapi juga berdampak pada konektivitas antar daerah di Jawa Barat. Kita ingin memastikan pengerjaannya sesuai spesifikasi dan bermanfaat jangka panjang bagi masyarakat," ujar Pipik.


Sebagai legislator dari Fraksi PDI Perjuangan, Pipik juga menegaskan komitmennya untuk terus mengawal pembangunan yang pro-rakyat, serta memastikan anggaran daerah digunakan secara optimal dan transparan.


Kegiatan peninjauan ini disambut baik oleh masyarakat sekitar yang berharap proyek dapat segera rampung tanpa hambatan berarti, mengingat kondisi jalan sebelumnya cukup memprihatinkan dan rawan kecelakaan.